Informatika Mesir
Home Aktualita Expo Okad 2020, Sarana Penunjang Bakat

Expo Okad 2020, Sarana Penunjang Bakat

Para peserta sedang melakukan registrasi dalam kegiatan Okad Gamajatim 2020 yang dilaksanakan di Masjid As-Salam, Hay Asyir, Kairo. (Sumber: Dok. Okad 2020)

Informatikamesir.net, Kairo — ­Keluarga Masyarakat Jawa Timur Mesir (Gamajatim) mengadakan Orientasi Kader Dasar (Okad) Gamajatim yang digelar pada Sabtu (8/2) di Masjid As-Salam, Hay Asyir, Kairo. Salah satu sistem baru dalam pelaksanaan Okad kali ini adalah penyajian expo yang menampilkan beragam komunitas internal Gamajatim yang menunjang bakat dan keterampilan mahasiswa seperti; Tahfidz Gamajatim, Sekolah Menulis Gamajatim, Erlangga Study Club, dll.

Menurut Muhammad Alija selaku ketua pelaksana Okad Gamajatim 2020, konsep ini dinilai lebih memberikan banyak kemudahan bagi mahasiswa kedatangan baru untuk mengenal seluk-beluk kekeluargaan Gamajatim dengan lebih lengkap dan lebih mendalam dalam satu waktu yang terbatas.

“Dengan konsep expo yang dihadirkan dalam Okad tahun ini, kami selaku panitia berupaya untuk memberikan kemudahan bagi mahasiswa baru dalam mengenal Gamajatim dengan utuh dan dalam satu waktu mereka mampu menemukan wadah sesuai minat dan bakat para mahasiswa,” jelas Alija.

“Jadi, begitu tertarik masuk sekolah menulis Gamajatim misalnya, mereka bisa langsung menuju stand yang disediakan untuk mendapatkan keterangan lebih lanjut,” imbuhnya.

Penampilan Hadroh dalam rentetan acara Okad 2020. (Sumber: Dok. Okad 2020)

Melalui Okad Gamajatim, berbagai manfaat pun dirasakan baik oleh mahasiswa kedatangan baru maupun panitia Okad tersendiri, sebagaimana yang disampaikan oleh Fandi Pradana.

Baginya, menjadi panitia Okad membuatnya paham akan kunci kesuksesan dalam mengatur kegiatan dengan rumus 3K.

“Dengan menjadi panitia Okad, saya pun mengerti bahwa kunci kesuksesan sebagai panitia kegiatan adalah dengan 3K; Kordinasi, Kolaborasi dan Komunikasi, jika ketiganya baik, maka insya Allah acara kita pun turut berakhir baik,” papar Fandi.

Melalui Okad juga, diharapkan kepada seluruh warga Gamajatim untuk selalu menghadirkan kebaikan dan semangat baru dalam meneruskan estafet perjuangan Keluarga Mahasiswa Jawa Timur yang berdomisili di Bumi Kinanah ini.

Reporter: Hilmi Ghifari

Editor: Muhammad Nur Taufiq al-Hakim

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad