Informatika Mesir
Home Aktualita Tanggapi Tumpang Tindih Program PPI Negara dan PPIDK, Koordinator dan Wakoordinator PPIDK Yakinkan Adanya Sinergi

Tanggapi Tumpang Tindih Program PPI Negara dan PPIDK, Koordinator dan Wakoordinator PPIDK Yakinkan Adanya Sinergi

sc: istimewa

Informatikamesir.com, Kairo – Dalam sesi Uji Integritas Calon Koordinator & Wakoordinator PPIDK Timtengka 2024-2025 yang dilaksanakan pada (06/08) di Markaz Sheikh Zayed, Kairo, panelis memberikan pelbagai pertanyaan mengenai bidang hukum, sosial, dan pemberdayaan alumni.

Pada sesi bidang sosial, Ahmad Alchudori selaku panelis mempertanyakan bentuk konkret kerja sama antara PPIDK dengan PPI negara lain di kawasan Timtengka. Ahmad menilai semua organisasi tersebut masih cenderung ke-aku-an dan berjalan sendiri-sendiri. Namun, Ridhan Al-Hafidz sebagai Wakoordinator PPIDK Timtengka meyakinkan bahwa PPIDK akan bersinergi dengan program-program dari 18 PPI negara Timtengka.

“Seperti sekolah diplomasi yang awalnya bagian dari program PPIDK, ternyata PPMI Mesir sudah mengadakan sekolah diplomasi. Jadi kita bersinergi dengan menyelenggarakan workshop atau seminar yang bertemakan diplomasi, jadi kedepannya kita akan terus bersinergi dengan PPI negara,” jelasnya.

Koordinator PPIDK, Ahmad Daelami Fadhil pun menyinggung bentuk konkrit sinergi yang dimaksudkan.

“Jadi setiap program program PPIDK akan terus kami sosialisasikan kepada seluruh PPI Negara, dan juga sebaliknya. Jadi tidak akan ada tumpang tindih program PPIDK dengan PPI negara. Jadi PPIDK Timtengka bukan PPI Negara ke 19, namun kita yang menaungi 18 PPI Negara kawasan Timur Tengah Afrika dan kepanjangan tangan PPI Dunia,” tegas Daelami Fadhil.

Pada closing statement, pasangan Koordinator dan Wakoordiantor PPIDK juga menegaskan bahwa indeks keberhasilan kepemimpinannya adalah terwujudnya kerja sama dan sinergi semua pihak, terbuka, dan mampu berdaya bersama.

 

Reporter: Naila Fauziah

Editor: Atsilla Yusya Arrizky

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad