Informatika Mesir
Home Beranda Sinergi Alumni Azhar Kuatkan Peran untuk Masa Depan Bangsa Indonesia

Sinergi Alumni Azhar Kuatkan Peran untuk Masa Depan Bangsa Indonesia

Informatikamesir.com, Kairo – Dalam upaya memperkuat sinergi dan peran alumni Al-Azhar dalam pembangunan Indonesia, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kairo, Universitas Al-Azhar As-Syarif, dan ASFA Foundation menggelar Seminar Internasional pada Jumat, (02/08). Acara yang bertema “Alumni Al-Azhar dan Peranannya dalam Memperkuat Masa Depan Indonesia Emas 2045” ini berlangsung meriah di Grand Ballroom Nadi Sikkah, Capital Palace, Nasr City, Kairo.

Dalam sambutannya, Wakil Duta Besar Indonesia untuk Mesir, Bapak M. Zaim Nasution, menekankan pentingnya peran alumni Al-Azhar dalam pembangunan Indonesia. Beliau menyampaikan bahwa alumni Al-Azhar, dengan bekal ilmu pengetahuan dan nilai-nilai Islam wasathiyyah yang kuat, memiliki potensi besar untuk menjadi pemimpin dan inovator yang mampu membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih cerah.

“Jangan pernah berhenti belajar dan jangan pernah bosan untuk berprestasi karena persaingan semakin ketat, karena hanya mereka yang mempunyai keterampilan dan keilmuan yang kuat untuk menyongsong Indonesia Emas 2045,” ujar Zaim Nasution.

Senada dengan Wakil Dubes, Ketua ASFA Foundation, Komjen Pol (Purn) Syafruddin Kambo, juga menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Al-Azhar atas kontribusinya dalam membentuk karakter bangsa Indonesia. Menurut beliau, nilai-nilai Islam wasathiyyah yang diajarkan Al-Azhar telah menjadi fondasi bagi terciptanya kerukunan umat beragama dan moderasi beragama di Indonesia.

“Atas nama pemerintah Indonesia, kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Al-Azhar yang sudah memberikan idealisme pemahaman Islam wasathiyyah yang melekat di sanubari bangsa Indonesia,” ungkap Syafruddin.

Sementara itu, Dr. Nahlah As-Shoidy, Penasihat Grand Syeikh Al-Azhar, menegaskan kesiapan penuh kampus untuk terus menjalin kerja sama dengan Indonesia, khususnya dalam bidang pendidikan. Beliau menyatakan bahwa Al-Azhar berkomitmen untuk mencetak generasi muda Indonesia yang tidak hanya cerdas, tetapi juga memiliki akhlak yang mulia.

“Al azhar sangat siap mendidik mahasiswa indonesia dengan jumlah yang banyak ini dan tidak merasa keberatan sedikitpun,” ujar Dr. Nahlah dalam sambutannya.

 

Reporter: Rizqi Ramadhan, Taufiq Rahman

Editor: Atsilla Yusya Arrizky

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad