Informatika Mesir
Home Beranda Berpesan ke WNI Mesir, Ma’ruf Amin: Masalah Lingkungan Adalah Persoalan Agama

Berpesan ke WNI Mesir, Ma’ruf Amin: Masalah Lingkungan Adalah Persoalan Agama

Bapak K.H. Ma’ruf Amin menyampaikan sambutannya dalam acara silaturahim bersama diaspora Mahasiswa Indonesia di Mesir. (Sumber: nu.or.id)

Informatikamesir.net, Kairo – Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin menuturkan bahwa masalah lingkungan merupakan persoalan agama. Hal ini ia sampaikan saat melakukan silaturahmi dan dialog dengan para mahasiswa Indonesia di KBRI Kairo pada Sabtu, (5/11/2022).

Menurutnya, bagi umat Islam, ini bukan hanya persoalan ekonomi dan persoalan moral saja. Lebih dari itu, ini merupakan persoalan agama. Ia juga mengingatkan bahwa pemanfaatan alam merupakan hal yang dibenarkan dalam Islam, asal jangan dirusak.

“Kita kan memang boleh mengeksplorasi apa yang ada di dunia, tapi tidak dirusak,” ujar Ma’ruf.

Ia juga mengingatkan bahwa lingkungan menjadi komitmen kenegaraan dan keagamaan. Bahkan, menurut para ulama, ini merupakan komitmen menjaga kehidupan agar tidak dirusak.

“Menjaga kehidupan dengan memperhatikan hal yang bersifat primer, sekunder dan tersier itu merupakan salah satu tujuan besar Syariat Islam,” tegas Ma’ruf.

Senada dengan itu, Ma’ruf Amin menambahkan bahwa Indonesia memliki komitmen untuk mengurangi emisi, bahkan sampai nol emisi. Untuk mewujudkan komitmen tersebut, Indonesia akan berkolaborasi dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perubahan Iklim COP 27 mendatang yang akan dihadiri sendiri oleh Ma’ruf Amin di Sharm el-Sheikh pada 7-8 November 2022.

Reporter: Ahmad Arif Avianto

Editor: Saudah Tsabita

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad