Informatika Mesir
Home Aktualita Kembali Adakan Al-Farabi Study Club, Wakil Gubernur KMB: Tahun Ini Partisipasi dari Mahasiswa Sekitar Dua Ratusan

Kembali Adakan Al-Farabi Study Club, Wakil Gubernur KMB: Tahun Ini Partisipasi dari Mahasiswa Sekitar Dua Ratusan

Poster Al Farabi Study Club

Informatikamesir.net, Kairo —  Memasuki tahun ketiga diadakannya Al-Farabi Study Club, Wakil Gubernur Keluarga Mahasiswa Banten Mesir (KMB) Refriana Gunawan ungkap partisipasi mahasiswa meningkat dari tahun lalu yang berjumlah 150 menjadi 200. Para pendaftar tersebut rata-rata berasal dari mahasiswa tingkat 1.


Refriana mengatakan, ia mengindikasi sebab peningkatan ini adalah karena banyaknya dampak positif yang dirasakan oleh alumni Al-Farabi.

“Bisa dibilang ya tidak sedikit juga, ketika dia sudah mengikuti Al-Farabi banyak yang memberi testimoni atau yang memberikan apresiasinya bahwa ketika belajar dari Al-Farabi ini banyak yang dapat nilai mumtaz banyak yang dapat nilai jayyid jiddan,” jelas Refriana saat diwawancarai kru Informatika pada Senin (28/9).


Al-Farabi Study Club merupakan kegiatan belajar mengajar dengan metode study club pada mahasiswa atau mahasiswi pra kuliah berdasarkan fakultas yang diminati. Kelompok Studi ini merupakan salah satu program dari Divisi Keilmuan KMB Mesir. Meski begitu, kelompok studi ini dibuka untuk umum.


Selain fokus mengkaji diktat-diktat kuliah, peserta juga berlatih presentasi dan penerjemahan. Refri menyatakan, tujuan utama dari Al-Farabi adalah untuk mengembangkan potensi akademik para mahasiswa. Pendaftaran Al-Farabi Study Club sudah dibuka dari Senin (28/9) dan akan ditutup pada Rabu (30/9).

Reporter: Zarina Intan
Editor: Naya Salsa

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad