Informatika Mesir
Home Aktualita Juarai Lomba Catur Indonesian Games, Langguly: Saya Pede

Juarai Lomba Catur Indonesian Games, Langguly: Saya Pede

Lomba Catur Indonesia Games PPMI Mesir 2021 (Dok. Panitia Indonesia Games 2021)

Informatikamesir.net, Kairo – Pecatur Muhammad Said Langguly yang mewakili Keluarga Paguyuban Masyarakat Jawa Barat (KPMJB) Mesir, sukses meraih juara satu lomba catur pada ajang Indonesian Games 2021. Ia mengalahkan Ahmad Musyaddad dari perwakilan Ikatan Masyarakat Lampung (IKMAL) dalam partai final yang berlangsung di Aula Wisma Nusantara, Jumat (12/11).

Langguly mengaku percaya diri mengikuti perlombaan yang diadakan oleh Persatuan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia (PPMI) Mesir ini. Ia sangat optimis menjuarai ajang catur dalam Indonesian Games tahun 2021.

“Dari awal sebelum lomba, ane udah pede menang, karena ane pernah mengikuti tournament catur tingkat nasional dan berhasil raih peringkat tujuh dari 670 peserta,” ujarnya.

Langguly berhasil menjuarai lomba catur dan mengalahkan 12 peserta dari 12 kekeluargaan berbeda.

Selain itu, ia juga mengungkapkan alasan lain yang membuat dirinya percaya diri memenangkan perlombaan catur ini.

“Rata-rata di sini orang pesantren, terus orang-orang yang fokus belajar agama, bacanya kitab-kitab bukan main catur, jadi ane pede aja bisa menang,” ungkapnya.

Pun begitu, Langguly sangat menghargai lawan bermain. Ia menilai bahwa lawannya memiliki nilai tersendiri sehingga ia tidak bisa meremehkan lawan begitu saja.

 

Reporter: Usamah Abu Zaif Al Jundi

Editor: Fikran Aulia Afsya

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad