Informatika Mesir
Home Hard News Grand Opening Wihdah Inklusif, Ustazah Wirdah Fachiroh Fachri: Mendidik Keluarga Agar Lebih Berkualitas

Grand Opening Wihdah Inklusif, Ustazah Wirdah Fachiroh Fachri: Mendidik Keluarga Agar Lebih Berkualitas

Sesi materi oleh Ustazah Wirdah Fachiroh Fachri, Lc. MA.
Kairo, Informatikamesir.com–Rabu 27 Maret 2019 menjadi saksi suksesnya acara Grand Opening Wihdah Inklusif yang diadakan di Aula KH. Ahmad Dahlan, Markaz Dakwah Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Cairo Mesir.
Semarak acara yang dihadiri dari berbagai afiliatif keputrian Masisir, baik dari kekeluargaan maupun almamater dan ibu-ibu dari persatuan Darma Wanita KBRI turut memberikan keanggunan tersendiri bagi organisasi induk putri di Mesir ini, apalagi dengan turut serta hadirnya Ustazah Wirdah Fachiroh Fachri, Lc.,MA.,  sebagai pembicara satu, dan juga bedah buku “Menuju Kiblat Ilmu” bersama Ustaz Cecep Taufiqurrahman, S.Ag., MA yang menjadikan acara semakin terlihat megah. 
Grand Opening yang diselanggarakan tahun ini bukanlah pertama kalinya diadakan oleh Wihdah PPMI Mesir, akan tetapi merupakan acara tahunan dalam membuka lembaran baru sebagai wadah pemersatu seluruh Mahasiswi di Mesir, dan juga akan ada pengenalan Dewan Pengurus (DP) Wihdah agar ada kerjasama yang baik antara sesama pengurus. Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh Nariko Siti Afika sebagai Ketua Panitia acara Grand Opening Wihdah Inklusif dalam sambutannya.
Furna Hubbatalillah, Lc., selaku ketua Defisioner Wihdah Inklusif dalam sambutan yang kedua mengatakan “Acara Grand Opening ini adalah acara yang setiap tahunnya diadakan, sehingga kedepannya kami memohon kerja sama yang baik antara keputrian almamater, kekeluargaan, ibu-ibu Darma Wanita KBRI Mesir dan PPMI Mesir sendiri.” 
Selanjutnya beliau sangat berharap dengan dirintisnya kembali paduan suara Wihdah yang sempat vakum, paduan suara Wihdah bukan hanya mengisi di acara Grand Opening sekarang saja, melainkan akan terus berlanjut hingga ke depannya nanti, sehingga bisa menjadi wadah yang baik bagi mahasiswi-mahasiswi yang mempunyai kelebihan bakat dalam tarik suara.
Setelah selesainya sambutan-sambutan, kemudian acara di isi dengan kesenian anak Nusantara dari kekeluargaan KMA, sanggar tari KMA memiliki daya tarik tersendiri bagi para hadirin hingga tepuk tangan meriah selalu terdengar melantang.
Ustazah Wirdah Fachiroh Fachri selaku pembicara dalam acara Grand Opening, menyampaikan kepada semua yang hadir dalam pidatonya “Unsur utama kehidupan kita di Mesir ini ada dua: yang pertama Akademis yang kedua Aktivis, jadi kita boleh merangkul dua-duanya, aktif kuliah, rajin Talaqqi dan juga bisa berorganisasi, jadi bagaimana agar kita tidak bosen hidup di Cairo, kita harus punya warna-warni dalam kehidupan, sehingga jalan kita itu seimbang.”
“Ketika kita sekolah S2, S3 apa sih tujuannya, tujuannya bukan hanya mengejar karir semata, kita melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi tujuannya satu mendidik keluarga dan anak-anak itu agar lebih berkualitas lagi, jadi jangan salah,” pungkasnya.
Dari acara Grand Opening Wihdah Inklusif sebagai pembuka semua kegiatan Wihdah ke depan. Kita sebagai mahasiswi tentunya sangat berharap ada terobosan-terobosan baru yang akan membuka jendela pikiran kita, bagaimana seharusnya kita bisa menjadi Azhariah yang sesungguhnya. 
Reporter : Nafilatul Umah 
Editor: Abdul Fatah Amrullah
Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad