Informatika Mesir
Home Aktualita BPA PPMI Mesir Hapus Hasil Sidang Pleno IV Tentang Memperkuat Kontrol BPA atas Lembaga Otonom dan Menjaga Ketertiban Umum

BPA PPMI Mesir Hapus Hasil Sidang Pleno IV Tentang Memperkuat Kontrol BPA atas Lembaga Otonom dan Menjaga Ketertiban Umum

Sumber: Panitia LPJ

Informatikamesir.net – Kairo, Jahidah Farhati dan Muhammad Aldi al Afgani selaku Dewan Pimpinan Badan Perwakilan Anggota (BPA) PPMI Mesir memutuskan untuk menghapus hasil Sidang Pleno IV tentang Memperkuat Kontrol BPA atas Lembaga Otonom dan Menjaga Ketertiban Umum, keputusan tersebut diputuskan saat Sidang Pleno V yang dilaksanakan di Auditorium Wisma Nusantara pada Ahad, (13/8/2023).

Hasil Ketetapan Sidang Pleno IV

Kendati demikian, tidak hanya sebatas penghapusan keputusan, juga terdapat beberapa poin yang disepakati pada Sidang Pleno V. Keputusan tersebut akan ditinjau kembali apabila terdapat kekeliruan.

Hasil Ketetapan Sidang Pleno V

Jahidah mengatakan alasan pembahasan hasil Sidang Pleno IV, karena terdapat usulan dari salah satu delegasi Kekeluargaan untuk meninjau ulang hasil Sidang Pleno IV.

“Untuk alasan Sidang Pleno IV yang perlu ditinjau, alasannya karena adanya usulan dari delegasi Kekeluargaan untuk menambah agenda dalam tatib(red: tata tertib) Sidang Pleno V, kami dari Pimpinan Sidang hanya mengakomodir suara rakyat yang mana usulan tersebut disepakati forum,” ungkap Jahidah.

Jahidah juga menaruh harapan agar Masisir memiliki pemahaman tentang Student Government System (SGS) PPMI Mesir yang komprehensif sehingga dapat melahirkan hegemoni dan harmoni dalam dinamika berorganisasi.

“Dari pemahaman yang baik ini  lahirlah sebuah hegemoni dan harmoni dalam dinamika kita, para eksekutif mewujudkan program-program yang sesuai dengan kebutuhan rakyat, lalu legislatif tak hanya mengawal program DP saja, tapi ikut turun mendengarkan suara Masisir, sehingga aspirasi yang dibawa oleh legislatif merupakan aspirasi yang realistis sesuai dengan keadaan,” tutup Jahidah.

 

 

Reporter: Tenra Amin

Editor: Usamah Abu Zaif Al Jundi

 

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad