Informatika Mesir
Home Aktualita Bangunan Runtuh di Downtown Kairo, Lukai 5 Warga

Bangunan Runtuh di Downtown Kairo, Lukai 5 Warga

Bangunan runtuh di Downtown, Kairo. (Sumber: www.afp.com)

Informatikamesir.net, Kairo — Sebuah bangunan di Downtown, Kairo, runtuh pada Sabtu, (15/08/2020). Insiden tersebut melukai 5 warga yang segera dilarikan ke rumah sakit Ahmad Maher, Kairo. Sementara 14 penghuni bangunan tersebut berhasil dievakuasi dengan selamat oleh tim medis.

Begitu juga dua keluarga yang terdampak atas runtuhnya bangunan ini, telah dievakuasi oleh Pemerintah setempat dengan menyiapkan dua unit rumah di kompleks Asmarat Mokattam.

Bangunan lima lantai itu terletak di atas lahan seluas 1.500 meter persegi. Terdiri dari dua lantai hunian dan tiga lantai lainnya berupa kantor administrasi seperti jasa penukaran uang, pabrik toko pakaian dan toko furnitur.

Bangunan runtuh 5 lantai tampak samping. (Sumber: www.youm7.com)
Bangunan runtuh 5 lantai tampak samping. (Sumber: www.youm7.com)

Dikutip dari Arabnews, Gubernur Kairo, Khaled Abdel-Aal mengatakan bahwa gedung yang runtuh tersebut telah diberikan dua kali peringatan untuk pemulihan bangunan. Namun pengelola bangunan mengabaikan peringatan tersebut. Kini, pengelola bangunan beserta saksi mata tengah diamankan untuk investigasi penyebab runtuhnya bangunan itu.

Sebagai tindak lanjut dari insiden ini, Abdel-Aal membentuk komite teknis untuk memeriksa dan mengontrol bangunan sekitar tempat kejadian, menghindari adanya pengaruh yang signifikan terhadap bangunan sekitar atas insiden tersebut.

Reporter: Hilmi Ghifaria

Editor: Naya Salsa

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad