Informatika Mesir
Home Aktualita Atdag Kairo untuk Masisir dan Pengusaha Indonesia: Peluang Ekspor Impor Mesir Indonesia Terbuka Lebar!

Atdag Kairo untuk Masisir dan Pengusaha Indonesia: Peluang Ekspor Impor Mesir Indonesia Terbuka Lebar!

Suasana kunjungan wawancara Informatika di kedutaan republik Indonesia Kairo bersama Atase perdagangan KBRI Kairo (Sumber: dok. Syamsul Alam)

Informatikamesir.net, Kairo — Atase perdagangan (Atdag) KBRI Kairo, Irman Adi Purwanto mengatakan bahwa ekspor dan impor  produk antara Kairo dan Indonesia memiliki peluang yang tinggi serta terbuka lebar bagi pengusaha Indonesia dan Mahasiswa Indonesia di Mesir (Masisir).

“ Ekspor impor Mesir Indonesia terbuka lebar,” ungkap Irman Adi.

Irman  Adi juga menambahkan bahwa hubungan ekspor impor antara Mesir dan Indonesia mengalami peningkatan dari tahun 2017-2021 meskipun di masa pandemi Covid-19.

“Ekspor impor Indonesia-Mesir dari tahun 2017-2021 mengalami peningkatan sebesar 10,65% meskipun di era Covid,” jawabnya kepada kru Informatika pada Selasa, (29/11) di kantor KBRI Kairo.

Ia juga memberikan keterangan dengan bukti data ekspor biji kopi di tahun 2021 yang hampir mencapai 50.000 ton dari keseluruhan negara dunia pengekspor kopi di Mesir dari 100% Indonesia mengekspor 70% sisanya dari negara-negara Eropa dan negara lain  sehingga 70% kopi yang tersebar di pasar Mesir adalah kopi yang berasal dari Indonesia.

“Dari 100% negara pengekspor kopi di Mesir 70% nya kopi Indonesia.”

Ia juga menambahkan keterangan dari 50.000 ton kopi yang tersebar di Mesir 33.000 berasal dari provinsi Jawa Timur sehingga dari 70% kopi yang tersebar di Mesir, 70% nya berasal dari provinsi Jawa Timur.

“Dari 100% pengekspor kopi Indonesia 70% nya dari provinsi Jawa Timur,” jawabnya ketika di tanya oleh kru Informatika.”

Selain kopi, sawit juga merupakan komoditas utama ekspor Indonesia ke Mesir. Sebesar 90% sawit di Mesir berasal dari Indonesia. Hal ini dikarenakan Indonesia merupakan negara terbesar penghasil sawit diseluruh dunia.

 

Reporter: Nur Qolbi

Editor: Azmi Putra

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad